KABARRAFFLESIA.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu gelar bimbingan teknis (bimtek) pengelolaan keuangan daerah. Kegiatan dilaksanakan di Hotel Raffles, Selasa (22/4/2019).
“Bimtek ini harus menjadi modal kompetensi utama bagi pengelola keuangan,” kata Sekretaris Daerah Kota Bengkulu, Marjon, saat membuka acara tersebut.
Dalam konteks bimtek, lanjut Marjon, tidak harus dilaksanakan terus menerus, harusnya cukup sekali saja. “Kalau sekali dilaksanakan belum berhasil, dua kali dilaksanakan belum berhasil, maka harus ada evaluasi ke depannya,” imbuhnya.
Marjon menambahkan dalam pelaksanaan bimtek harus ada dua kompetensi yaitu karakter moral dan karakter pekerja. “Pengelola keuangan harus punya moral yang baik dan bertanggung jawab serta memiliki karakter pekerja,” sambungnya.
“Kalau dua karakter tersebut terpenuhi, insya Allah akan mendapatkan hasil yang baik,” tutupnya. (MC)