KABARRAFFLESIA.com – Tiket perjalanan yang tidak terlalu mahal dan jaraknya yang cukup dekat dengan Indonesia, membuat Singapura menjadi salah satu negara yang banyak dikunjungi oleh masyarakat Indonesia. Singapura masuk dalam daftar 20 negara terkecil di dunia.

Jika dibandingkan dengan Indonesia, tentu perbedaan luas wilayahnya cukup signifikan. Meski demikian, Singapura tergolong negara maju dan modern. Negara kecil ini memiliki banyak hal terbesar di dunia yang cukup unik seperti Akuarium terbesar dengan lebih dari 100.000 binatang laut di dalamnya, air terjun buatan manusia tertinggi, air mancur terbesar di dunia dan masih banyak lagi. Tertarik untuk menjelajahi beberapa hal unik yang dimiliki Singapura?

Berikut ulasan singkatnya.

Akuarium terbesar

Anda penggemar binatang laut pasti akan sangat senang jika mengunjungi salah satu akuarium terbesar di dunia sampai tahun 2014 yang dimiliki Singapura. Akuarium ini bernama S.E.A Aquarium Resort World Sentosa. Terdapat lebih dari 100.000 binatang laut di dalamnya dengan 800 spesies berbeda.

Dari mulai ikan laut, hiu, ubur-ubur, lumba-lumba dan berbagai binatang laut lainnya hidup di dalam akuarium S.E.A. Tidak hanya melihat binatang laut dari balik kaca akuarium, S.E.A menyediakan space khusus bagi para pengunjung untuk menyentuh beberapa spesies laut seperti bintang laut, ikan, nemo dan lain sebagainya.

Air terjun buatan manusia tertinggi

Kecanggihan teknologi yang dimiliki Singapura membuatnya dapat menciptakan salah satu air terjun buatan manusia tertinggi di dunia. Tidak tanggung-tanggung, tinggi air terjun mencapai 30 meter. Pengunjung bisa menemukan air terjun ini di Jurong bird park. Air terjun masuk ke dalam kawasan Waterfall Aviary.

Kawasan tersebut merupakan sebuah kawasan yang sengaja dibuat  sangat mirip dengan hutan hujan tropis. Tepat di bawah air terjun, terdapat waterboom yang bisa digunakan sebagai wahana bermain anak. Tidak hanya Waterfall Aviary, di dalam Jurong bird park terdapat beberapa area lain yang salah satunya adalah Lory loft. Lory loft merupakan surga untuk burung-burung kecil, pengunjung dapat dengan leluasa memberi makan burung-burung kecil di area ini.

Air mancur terbesar di dunia

Jika tertarik menyaksikan mahakarya berupa salah satu air mancur terbesar di dunia, anda dapat menyaksikannya di Suntec City Singapura. Suntec City Singapura sendiri merupakan sebuah bangunan besar  yang menyimpan air mancur terbesar di dunia. Menurut keyakinan para ahli feng shui serta peramal-peramal Tionghoa, Suntec city berada di lokasi yang amat baik.

Pembangunannya memang sengaja dibuat dengan mengikuti kaidah-kaidah feng shui. Di bagian tengahnya dibangun air mancur yang menjadi simbol kekayaan. Konon jika bisa menyentuh air dari air mancur ini, keberuntungan akan menghampiri.

Air terjun indoor tertinggi di dunia

Pernahkah anda melihat air terjun yang terdapat dalam sebuah bangunan? Kalau belum, anda harus berkunjung ke Singapura untuk melihat air terjun tertinggi yang berada dalam ruangan. Air terjun setinggi 35 meter yang berada di area Cloud forest, Garden by The Bay Singapura.

Tidak hanya air terjun indoor tertinggi, area ini juga memiliki aneka tumbuhan dan bunga yang berasal dari beberapa negara tropis. Meski berada dalam sebuah ruangan, air terjun ini mampu memberikan rasa dingin, sejuk dan segar bagi para pengunjung yang memasuki area Cloud forest.

Kebun binatang malam hari

Tidak berhenti sampai disitu saja, Singapura masih memiliki objek wisata unik lainnya yaitu kebun binatang malam hari. Berkunjung ke kebun binatang umumnya dilakukan pada pagi hingga sore hari, tapi yang satu ini berbeda. The Night Safari menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Singapura dengan kunjungan kebun binatang pada malam hari. Kebun binatang ini sudah beroperasi sejak 26 mei 1994.

Dibangun di atas lahan seluas 40 hektar, The Night Safari menyajikan pengalaman yang tidak biasa. Disini, pengunjung harus menembus gelapnya malam untuk melihat lebih dekat 130 spesies binatang dengan 1000 populasi di dalamnya.

Masih banyak hal unik dan menarik lainnya yang bisa anda temukan di Singapura. Untuk mulai menjelajahi  keunikan dan kearifan lokalnya, anda bisa membeli tiket perjalanan melalui traveloka.com. Selain itu, anda dapat pula melihat informasi seputar wisata terbaik di Singapura dan langsung membeli tiketnya. Dengan begitu, liburan anda dapat terlaksana tanpa perlu repot. (adv)

1 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here