KABARRAFFLESIA.com – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu kurban 5 ekor sapi pada Hari Idul Adha 2019. Demikian disampaikan Ketua DWP Kota Bengkulu Ny. Nelwitis Marjon saat menyerahkan sapi kurban kepada panitia kurban Masjid At-Taqwa, Sabtu (10/8/2019).
Baca juga: PDAM Kota Bengkulu Qurban 30 Ekor Sapi
Lebih lanjut, ia mengatakan 5 ekor sapi ini akan dipotong di 2 titik. Di antaranya, di Masjid Al-hikmah RT 18 RW 10 Kelurahan Kandang Mas Kecamatan Kampung Melayu satu ekor dan Masjid At Taqwa Anggut sebanyak empat ekor.
“Sapi-sapi ini dikurbankan oleh anggota DWP sebagai bentuk syukur kepada Allah,” ucapnya.
Dia melanjutkan, daging kurban ini nantinya akan dibagikan kepada masyarakat di sekitar tempat pemotongan tersebut. “Untuk teknis pembagian kami serahkan kepada panitia kurban,” kata dia.
Sementara itu, terkait pelaksanaan salat Idul Adha, ia juga menerangkan bahwa Pemkot Bengkulu akan menyelenggarakan salat ied di Masjid Akbar At Taqwa, Anggut Atas pada Minggu (11/8/2019).
“Daging yang dipotong ini juga akan dimasak untuk acara makan bersama warga Kota Bengkulu di masjid At Taqwa,” tutupnya.
Sebagai informasi, Walikota Bengkulu Helmi Hasan dan Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi beserta sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah dan masyarakat akan menggelar makan akbar 1440 nampan nasi kebuli setelah salat Idul Adha. (MC)