KABARRAFFLESIA.com – Walikota Bengkulu Helmi Hasan mengajak untuk memuliakan ibu. Hal ini ia sampaikan dalam rangka memperingati hari ibu yang jatuh pada 22 Desember mendatang.

Lebih lanjut, ia mengatakan Nabi Muhammad sudah menyampaikan dalam sebuah hadits yang berbunyi: Al Jannatu Tahta Aqdamil Ummahat. Artinya surga di bawah telapak kaki ibu.

“Mari kita muliakan para wanita, ibu-ibu kita yang sudah mengorbankan darah dan nyawa saat melahirkan kita,” kata Helmi.

Tanpa seorang ibu, kata dia, kita tidak bisa menjadi apa-apa. Dengan semangat dan bimbingan orangtua lah kita bisa menjadi apa yang kita cita-citakan.

“Dia lah yang mengajari kita, sehingga kita bisa menjadi pengusaha, menjadi orang yang berguna,” ungkap Walikota Helmi, yang sejak kecil ditinggal oleh ibunda itu.

Ia menyampaikan momentum hari ibu harus menjadi titik balik untuk kita semakin mencintai ibu. Caranya adalah dengan terus mendekatkan diri pada Allah.

“Mari perbanyak ibadah, perbanyak sedekah dengan niat untuk meraih ridho Allah dan ridho ibu,” kata dia. (cho)

1 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here