Apresiasi Bengkulu Kota Hadits
KABARRAFFLESIA.com – Apresiasi dan dukungan terhadap Bengkulu Kota Hadits kian mengalir. Tak hanya dari beberapa kepala daerah di Indonesia, para ustaz dan ulama pun mengapresiasi program yang diinisiasi Walikota Bengkulu Helmi Hasan tersebut.
Setelah beberapa waktu yang lalu, Ustaz Das’ad Latif, kali ini Ustaz Haikal Hasan ikut memberi dukungan. Bahkan, guru yang akrab disapa Babe Haikal ini akan menemui langsung Walikota Helmi di Bengkulu.
“Insya’Allah tanggal 23 Februari saya akan ke Bengkulu,” ucap Ketua PA 212 ini.