Walikota Silturahmi ke Dinsos Kota Bengkulu
KABARRAFFLESIA.com – Walikota Bengkulu Helmi Hasan mengimbau pada Dinsos untuk lebih memperhatikan warga bila ada masyarakat yang memerlukan bantuan. Hal ini ia sampaikan saat menggelar silaturahmi di Kantor Dinsos Kota Bengkulu, Selasa (14/01/2020).
“Di Kota Bengkulu tidak boleh ada rumah-rumah tidak layak huni lagi, Pemerintah Kota hadir untuk memberikan kebahagiaan di tengah masyarakat, laporkan ke pihak terkait agar segera ditindaklanjuti, untuk itu kita harus saling bersinergi demi mewujudkannya,” ujar Helmi.
Menurutnya, ASN di Dinsos Kota Bengkulu harus mempunyai jiwa sosial yang tinggi serta mendedikasikan program-program sosial yang membantu untuk mewujudkan kebahagiaan di tengah masyarakat.
“Nantinya program-program dari Dinsos akan dimasukan ke Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) nantinya, serta Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Bengkulu insyaallah bisa memberikan modal awal pengerjaan program sosial nantinya,” ujarnya.
Ia pun memberikan inspirasi terhadap Dinsos dengan program seperti Gerakan Peduli Yatim (GPY), Gerakan Peduli Siswa (GPS), gerakan ini guna mewujudkan kebahagian di tengah masyarakat.
“Terkait hal ini diharapkan tidak ada lagi pengemis di Kota Bengkulu, Dinsos tolong tinjau serta berikan bantuan terhadap warga yang kurang mampu, pemkot siap untuk membantu untuk hal yang berbasis sosial,” tambahnya.
Untuk diketahui Walikota Bengkulu Helmi Hasan juga menambahkan dana program dari Dinsos seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Tenaga Kesejahteraan Sosial Penyandang Disabilitas (TKSPD), Penyuluhan Sosial, Tagana, yang akan dimasukkan di Anggaran Pendapat dan Belanja Daerah (APBD-P) guna menunjang kinerja program-program sosial yang telah dicanangkan.
Sementara itu, Plt Kepala Dinas Sosial Kota Bengkulu Alex Periansyah mengatakan bahwa dinsos serta elemen-elemen yang bermitra dengan dinsos akan siap memberikan pelayanan yang efektif terhadap masyarakat kota Bengkulu, yang membutuhkan bantuan bisa langsung melaporkan dengan pihak dinsos.
“Insya Allah program-program nyata ini akan berjalan dengan sukses dan akan sampai pada tujuan guna mewujudkan kota Bengkulu yang bahagia, serta keluhan-keluhan yang ada akan segera ditindak lanjuti kedepannya dengan cepat,” ujarnya. (adv)
Peduli Program Pelayanan Sosial, Dewan Kunjungi Dinas Sosial