KABARRAFFLESIA.com – Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi didampingi Camat Kampung Melayu Rosminiarty menyerahkan Bantuan Operasional (BOp) kepada tokoh agama yang terdiri dari Imam, Khatib, Bilal, Gharim, Rubiah, Da’i, Daiyah dan Guru Ngaji se-Kecamatan Kampung Melayu, Selasa (28/7/2020). Penyerahan BOp ini berlangsung di Mushala Kantor Camat Kampung Melayu.
“Sebagai bentuk perhatian pemerintah terhadap masyarakat yang mendukung dan mensukseskan program Kota Bengkulu religius dan bahagia melalui nilai keagamaan, hari ini kita memberikan BOp untuk penyemangat para tokoh agama di kota Bengkulu,” ujar Dedy saat memberikan bantuan operasional kepada salah satu perwakilan tokoh agama.
Pada kesempatan ini, Dedy juga meminta para tokoh agama tetap maksimal saat menjalankan tugas dan fungsinya dalam meningkatkan nilai keagamaan di tengah masyarakat.
“Sebagai ujung tombak dalam kegiatan keagamaan dan telah tercatat dengan Surat Keputusan (SK) Walikota Bengkulu. Kita minta Imam, Khatib, Bilal, Gharim, Rubiah, Da’i, Daiyah dan Guru Ngaji ini dapat meningkatkan lagi serta menanamkan nilai-nilai keagamanan di masyarakat, terutama untuk anak muda” tambahnya.
Dedy juga mengucapkan terimakasih atas peran tokoh agama di Kota Bengkulu.
“Saya sangat berterimakasih kepada para tokoh agama ini, karena peran beliaulah semua kegiatan yang bersifat keagamaan dapat berjalan lancar. Dan ini selaras dengan program kota Bengkulu yang bahagia dan religius,” tutur Dedy.
Saat berbincang dengan para tokoh agama, Dedy mengatakan bahwa Pemkot Bengkulu mencanangkan akan memberikan seragam untuk para tokoh tersebut.
“Untuk keseragaman para tokoh agama, Insya Allah ke depannya kita berencana akan memberikan seragam. Kita akan berusaha maksimal untuk mewujudkannya. Terkait masalah dana, kita akan melakukannya secara bertahap. Untuk itu, yang belum mendapatkan seragam saya minta bersabar insya allah semua akan terealisasi,” demikian Dedy.
Sementara itu, Camat Kampung Melayu Rosminiarty mengatakan, pemberian BOp ini merupakan para tokoh agama terpilih.
“Alhamdulillah sebagai orang – orang pilihan dari kelurahan, kami sangat bangga dengan kinerja ibu dan bapak semua dalam membangun wilayah Kecamatan Kampung Melayu dengan mendukung dan menyukseskan kegiatan keagamaan dalam mewujudkan Kota Bengkulu religius dan bahagia,” ujar Rosminiarty.
Untuk diketahui, total BOp ini sebanyak 54 dan diberikan kepada 48 tokoh agama yang hadir saat penyerahan.