KABARRAFFLESIA.com – Sejumlah perkumpulan warga Seluma, Manna, Kaur (Semaku) bersatu melakukan deklarasi menyatakan dukungan terhadap pasangan Agusrin M Najamudin dan Izda Putra untuk menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu. Kegiatan deklarasi berlangsung belum lama ini, berlokasi di Padang Lebar Kecamatan Masat Kabupaten Bengkulu Selatan (Manna).
Menariknya dalam deklarasi yang dilakukan oleh perkumpulan warga Semaku tersebut membawa spanduk sepanjang ukuran 1×2 meter yang menyatakan isi dukungan penuh kepada pasangan Agusrin-Izda Putra untuk jadi Gubernur dan Wagub Bengkulu.
“Pokoknya kami ingin Agusrin-Izda Putra jadi gubernur/wagub Bengkulu. Agar Bengkulu bisa lebih maju lagi kedepannya. Agusrin-Izda pilihan kami,” teriak sejumlah warga saat berorasi.
Diungkapkan tokoh masyarakat Padang Lebar Kecamatan Masat, Mawardin, bahwa dukungan deklarasi ini sebagai bentuk nyata dari perkumpulan warga Semaku yang ada di Kabupaten Bengkulu Selatan (Manna).
“Kami selama ini sangat mengenal sosok pak Agusrin, sosok yang merakyat dan dikenal juga sebagai bapak pembangunan. Jadi sangat pantas jika beliau (Agusrin) berpasangan dari kalangan birokrat seperti pak Izda Putra ini,” ungkap Mawardin.
Menurut Mawardin, sejak kepemimpinan Gubernur Agusrin M Najamudin, sejumlah pelosok desa pembangunan jalan berkembang pesat. Terlebih lagi Agusrin juga sangat peduli dengan kaum petani dan nelayan.
“Seperti kita ketahui sejak zaman pak Agusrin dulu, pembagian handtractor untuk petani, serta pemberian bantuan bibit itu sangat dirasakan sekali oleh masyarakat. Harapan kita semoga pak Agusrin-Izda Putra menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur kedepannya yang membawa perubahan lebih maju lagi,” jelasnya.
Sementara itu perwakilan warga Semaku lainnya, Rina dari kalangan emak-emak perkumpulan warga Semaku menuturkan, bahwa dirinya beserta kalangan emak-emak lainnya akan siap menggalang masa untuk memenangkan pasangan Agusrin-Izda Putra dalam Pilgub 2020.
“Dari dulu kami itu pilih pak Agusrin itulah, beliau sosok apa adanya, yang dikenal merakyat dan mudah bergaul dengan siapapun. Jadi kami akan siap memenangkan pak Agusrin-Izda Putra kali ini. Agar Provinsi Bengkulu maju dan berkembang lagi,” tutur Rina yang asli warga Tais Seluma ini.
Lain halnya disampaikan, Syafudin asli warga Bintuhan Kaur mengungkapkan, bahwa sejumlah warga Semaku akan siap penuh mendukung pasangan Agusrin-Izda Putra untuk menjadi Gubernur dan Wagub Bengkulu.
“Kita akan siap bergerak untuk Agusrin-Izda. Karena pasangan ini sangat pas untuk menjadi pemimpin Bengkulu kedepannya. Dengan harapan bisa membawa perubahan Bengkulu maju lagi seperti daerah lain,” ujar Syafudin. (**)