KABARRAFFLESIA.com – Wakil Ketua DPRD Kota Bengkulu Alamsyah M TPd saat reses Anggota DPRD Kota Bengkulu yang dilaksanakan Sabtu (25/9), di Kantor DPW PKS Provinsi Bengkulu mengatakan solusi kelangkaan gas LPG 3 Kg atau yang sering disebut dengan “gas melon” yang disampaikan oleh Pemerintah Kota Bengkulu beberapa waktu lalu, benar-benar harus direncanakan secara matang, agar bermanfaat dan tepat sasaran.
Alamsyah mengatakan jangan sampai program yang bertujuan baik ini menjadi tidak baik dan tidak bermanfaat karena perencanaannya yang terkesan mendadak.
Alamsyah meminta Pemerintah Kota berpijak pada dasar hukum yang jelas dalam pengadaan gas melon gratis bagi warga tidak mampu. Alamsyah juga menyarankan Pemerintah Kota untuk berkoordinasi dengan PT. Pertamina Bengkulu terlebih dahulu untuk menanyakan kesiapan dan kesediaan PT. Pertamina dalam mendukung program tersebut.
“Silahkan ya, tapi kita menyampaikan jangan sampai program yang bagus ini justru berakhir tidak bagus, termasuk kita sampaikan juga soal koordinasi ke Pertamina boleh atau tidaknya,” ujar Alamsyah.
Ia menambahkan Fraksi PKS akan membahas lebih rinci lagi mengenai rencana Pemkot mengadakan pemberian gas melon gratis bagi masyarakat miskin dalam rapat pembahasan APBD Kota Bengkulu 2022. Termasuk mengenai program kartu kendali gas melon yang digagas oleh Dinas Perindag Kota Bengkulu.