KABARRAFFLESIA.com – Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi menutup secara resmi Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke – XXXIV tingkat Kota Bengkulu. MTQ yang digelar selama 4 hari di Masjid Agung At Taqwa tersebut menjadikan Kontingen Kecamatan Singaran Pati keluar sebagai juara umum MTQ tingkat Kota Bengkulu tahun 2019.

Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi menyambut baik atas partisipasi seluruh kontingen yang telah ikut serta dalam MTQ Kota Bengkulu.

“Selamat kepada semua peserta yang menjadi juara, pertahankan prestasinya. Untuk yang belum juara terus belajar tingkatkan prestasinya,” ucap Dedy Wahyudi saat menutup MTQ Kota Bengkulu di Masjid Agunh At Taqwa, Selasa (3/9/2019).

Selain itu, ia menambahkan usai MTQ tingkat Kota Bengkulu, kedepannya kita akan dihadapi ajang MTQ tingkat Provinsi yang akan berlangsung di Kabupaten Muko Muko.

“November mendatang akan ada MTQ tingkat Provinsi di Muko Muko. Untuk yang telah menjadi juara dan nantinya di seleksi mewakili Kota Bengkulu untuk lebih belajar lagi agar Predikat Juara MTQ tingkat provinsi masih dijuarai kontingen dari Kota Bengkulu,” ujarnya.

Sementara itu, Camat Singaran pati, Syaiful Anwar mengaku bangga atas capaian juara umum di MTQ tingkat Kota Bengkulu.

“Untuk MTQ tahun 2019 ini, kami dari kecamatan singaranpati sudah mempersiapkan dengan matang dari selkasi kafilah di setiap kelurahan. Alhamdulillah, Kecamatan Singaranpati atas hasil juara umum mengungguli dari kecamatan lainnya,” ucapnya.

Ia menambahkan, untuk menghadapi MTQ tingkat Provinsi Bengkulu, Kafilah dari kecamatan Singaran Pati siap mengukir prestasi pada ajang tersebut.

“Jika dipercayai, Kafilah dari Kecamatan Singaranpati siap mewakili kota Bengkulu. Kafilah akan terus tingkatkan latihan dan belajar, agar nantinya dapat membanggakan Kota Bengkulu,” ujarnya.

Data terhimpun, Kecamatan Singaran Pati berhasil keluar sebagai juara dengan mengantongi nilai 97 disusul Kecamatan Kampung Melayu di posisi kedua dengan nilai 55 dan diposisi ke tiga ditempati oleh Kecamatan Selebar dengan koleksi nilai 31.

Turut hadir dalam penutupan MTQ, diantaranya, Kepala Kemenag Kota Bengkulu, Ketua PBNU, Kajari Bengkulu, Dandim 0407, Asisten, Kepala OPD, Camat serta lurah di lingkungan Pemkot Bengkulu. (MC)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here