KABARRAFFLESIA.com – Belakangan masuk informasi di meja redaksi media ini dari warga Kota Bengkulu bernama Anferta yang tinggal di daerah Kelurahan Timur Indah Kecamatan Singgaran Pati Kota Bengkulu.

Anferta menyampaikan pada Sabtu tanggal 31 Oktoer 2020 ada seorang ibu-ibu di wilayahnya yang menyebarkan 4 buah sabun nuvo dan stiker ajakan untuk memilih salah satu Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu.

“Pagi sekitar jam 8 ibu itu bagikan sabun, pas aku tanya katanya dia (ibu penyebar sabun) disuruh orang. Dia bilang hanya melaksanakan amanah yang sudah diberikan oleh orang yang menyuruhnya itu untuk membagikan sabun, didalam plastiknya juga ada stiker ajakan mendukung pasangan Gubernur nonor 2,” kata Anferta.

Tak hanya Anferta, informasi yang sama juga disampaikan Yudi Warga Kota Bengkulu kepada media ini. Ia pun menegaskan, bahwa suara rakyat tidak bisa ditukar dengan sabun, siapapun pilihan rakyat itu berdasarkan pilihan hati nurani tanpa embel-embel apapun.

“Hey tukang sabun, suara kami tak bisa ditukar dengan sabun,” tegas Yudi.

Selain itu, informasi juga masuk dari warga Betungan bernama Andi Purnama.

“Hahhahaha, saya kasihan aja sama Cagubnya. Kalau memang dia punya program baik, kerja nyata, nggak perlu pakai sabun segala. Maaf ya…. sabun mu tak laku,” ujar Andi Purnama

Hal ini menurut Andi sangat tidak mendidik. Yang dijual oleh kandidat adalah program kerja. Bukan jualan sabun mandi. Andi mendesak agar Panwaslu segera bertindak. Karena ini bentuk penghianatan demokrasi. Orang memilih bukan karena iming-iming. Tapi karena program kerja dan rekam jejak calon.

“Kepada masyarakat, jangan mau suara dihargai dengan sabun mandi. Yang dibutuhkan saat ini program kerja nyata. Bukan hanya gombal kata-kata,” demikian Andi.

Hingga berita ini diturunkan, media ini masih berusaha mengkonfirmasi pihak dari pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang stikernya terdapat didalam sabun yang dibagikan itu.

Sumber : BencoolenTimes.com

1 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here