Kerusakan Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) dibeberapa ruas jalan di Kota Bengkulu langsung direspon Dinas Perhubungan (Dishub) dengan menurunkan teknisi dan mobil sky lift. Perbaikan ini dilakukan setelah adanya keluhan dari warga terkait tidak berfungsinya PJU dan perawatan rutin yang dilakukan Dishub.

Hal ini diungkapkan Plt Kepala Dishub Hendri Kurniawan saat diwawancara via telepon, Rabu (21/7/2021).

“Ada beberapa LPU yang kita perbaiki hari ini, satu di dekat kantor PU provinsi dan lagi di dekat tugu thomas dan di dekat Bank BI. Semua sudah bagus, kecuali yang didekat Bank BI karena ada beberapa komponen yang belum ada, tetapi bisa kita hidupkan secara manual dan besok baru kita pasang,” sampai Hendri.

Menurutnya, perbaikan lampu PJU itu dilakukan untuk memperlancar sekaligus meminimalisir terjadinya kecelakaan dan tindak kejahatan di ruas jalan tersebut.

Ia menjelaskan ada sejumlah faktor yang menyebabkan lampu jalan tidak berfungsi atau rusak.

“Ada beberapa fotoselnya yang sudah rusak, untuk itu kita perbaiki langsung agar lampu kembali menyala dan tidak gelap lagi,” tambahnya.

Ia juga mengimbau kepada masyarakat agar dapat menjaga sejumlah fasilitas umum yang ada, salah satunya seperti lampu jalan. Karena lampu jalan ini salah satu aset penting bagi masyarakat untuk memperlancar lalulintas.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here