KABARRAFFLESIA.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu melalui Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kota Bengkulu mengambil langkah cepat untuk membantu menerbitkan Akta Kematian untuk 2 orang korban meninggal akibat terbawa arus banjir, di Kelurahan Sawah Lebar Baru, Kecamatan Ratu Agung.

Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Sudarto menyampaikan, pihaknya telah menerbitkan dua akta kematian atas nama Andika Saputra dan Maikel Syaputra yang meninggal dalam musibah banjir dua hari lalu.

“Kami telah ke lokasi jemput bola berkas persyaratan untuk menerbitkan dokumen adminduk berupa akta kematian bagi kedua pelajar tersebut, dan sudah kami terbitkan sekaligus kami antar ke rumahnya” kata Sudarto ketika diwawancarai, Selasa (30/4/2019).

Selain itu, kata Sudarto, pihaknya juga akan memproses dengan cepat penerbitan dokumen adminduk lainnya yang hilang akibat banjir.

“Kami menunggu informasi dan laporan lebih lanjut, dari Masyarakat, RT, RW, Lurah, Camat, apabila ada dokumen Adminduk yang hilang akibat banjir, akan kami bantu secepatnya proses penerbitan dokumen Adminduknya,” ujar Sudarto. (MC)

1 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here